Cegah Insomnia, Ini Tipsnya!


CEGAH INSOMNIA, INI TIPSNYA! Insomnia adalah gangguan tidur yang menyebabkan penderitanya sulit tidur, atau tidak cukup tidur, meskipun terdapat cukup waktu untuk melakukannya. Gangguan tersebut menyebabkan kondisi penderita tidak bertenaga untuk melakukan aktivitas keesokan harinya. Apakah dampak yang terjadi pada tubuh akibat insomnia? Tidur merupakan aktivitas yang penting untuk kesehatan tubuh dan menjalani kegiatan sehari-hari. Apapun penyebab terjadinya insomnia atau gangguan tidur, akan tetap menyebabkan masalah pada emosi dan fisik tubuh. Seseorang yang mengalami gangguan tidur memiliki kualitas tidur lebih rendah dibandingkan dengan seseorang yang tidak memiliki gangguan tidur. Berikut beberapa gangguan kesehatan yang disebabkan karena  insomnia :
  • Meningkatkan resiko terjadinya masalah kesehatan, seperti stroke, serangan asma, kejang, menurunkan sistem kekebalan tubuh, obesitas, diabetes melitus, tekanan darah tinggi  atau hipertensi, penyakit jantung.
  • Meningkatkan resiko terjadinya gangguan pada mental atau emosi, seperti depresi, mudah gelisah, kebingungan, dan frustasi.
  • Mempengaruhi kinerja dalam bekerja, sekolah atau kuliah.
  • Mempengaruhi kegiatan atau aktivitas sehari-hari seperti ketika mengemudi.
  • Mempengaruhi kemampuan untuk mengingat.
  • Mempengaruhi kemampuan dalam pengambilan keputusan.
Cara mengatasi insomnia tanpa bantuan obat-obatan yang bisa anda lakukan untuk mengobati dan menghilangkan insomnia :
  • Menghindari makan dan minum terlalu banyak menjelang tidur.
Makanan yang terlalu banyak akan menyebabkan perut menjadi tidak nyaman, sementara minum yang terlalu banyak akan menyebabkan sering buang air kecil. Sudah tentu kedua keadaan ini akan mengganggu kenyamanan tidur.
  • Melakukan olahraga teratur.
Beberapa penelitian menyebutkan berolahraga yang teratur dapat membantu orang yang mengalami masalah dengan tidur. Olahraga sebaiknya dilakukan pada pagi hari dan bukan beberapa menit menjelang tidur. Dengan berolahraga, kesehatan menjadi lebih optimal sehingga tubuh dapat melawan stres yang muncul dengan lebih baik.
  • Tidur dalam lingkungan yang nyaman.
Saat tidur matikan lampu dan barang yang menimbulkan suara. Pastikan Anda nyaman dengan suhu ruangan tidur.
  • Mengurangi konsumsi minuman yang membuat Anda terjaga seperti teh, kopi, alkohol dan rokok.
  • Mandi dengan air hangat sebelum tidur.
Air hangat akan menyebabkan efek sedasi atau merangsang tidur. Selain itu juga mengurangi ketegangan tubuh. Hal ini sangat bagus dibiasakan sebagai cara mengatasi insomnia
  • Berhenti menonton TV dan membaca buku setidaknya sejam sebelum tidur
  • Menggunakan tempat tidur hanya untuk tidur.
Hal ini akan membantu tubuh menyesuaikan diri dengan lingkungan tempat tidur. Saat berbaring di tempat tidur maka akan timbul rangsangan untuk tidur.
  • Menjernihkan pikiran.
Hilangkan segala kekhawatiran yang memenuhi pikiran. Buat diri Anda senyaman mungkin tanpa berpikir yang terlalu berat.
  • Tidur dan bangun dalam periode waktu yang teratur setiap hari.
Waktu tidur yang kacau akan mengacaukan waktu tidur selanjutnya
  • Minum suplemen yang mengandung Vitamin B Kompleks
Kadar Vitamin B kompleks yang rendah dapat menyebabkan gangguan tidur, kelelahan, kesemutan di tangan dan kaki, sembelit, dan depresi. Nat-B adalah suplemen makanan yang mengandung Vitamin B Kompleks untuk memenuhi kebutuhan tubuh setiap hari. Oleh karena itu jangan lupa selalu minum Nat-B satu kapsul setiap harinya untuk memenuhi kebutuhan vitamin B Anda.   Source : Doktersehat, Alodokter dan Viva Health